Senin, 27 April 2015

(Review) 3 Hostel Backpacker Istanbul

Seperti kita ketahui Istanbul merupakan salah satu tujuan wisata ngetop yang ada di muka bumi ini.Kali ini saya akan membahas mengenai penginapannya ,Ada 3 hostel yang saya inapi Selama seminggu traveling di Istanbul ,Turki semuanya berada di kawasan Sultanahmet.Nggak seperti negara-negara asia,Turki merupakan negara yang cukup mahal untuk backpacker khusunya akomodasi.Setelah ngubek-ngubek website penyedia akomodasi murah dan harap dicatat di Istanbul nggak ada hostel yang harganya dibawah 100 ribu rupiah,

Second home hostel

Hostel ini terletak di jalan Ebussud cadesi ,menurut saya hostel ini cukup nyaman .Untuk dormitory berada dilantai bawah dengan interior yang standard ,kamar mandi bersih cuma sempit,loker tersedia .Menu Sarapan banyak pilihan ,resepsionis ramah,ada internet dan wifi ,kebersihan oke ada juga guest kitchen yang saya tidak coba ..Pada saat menginap disana harga perbed 19 usd go show.Saya cuma satu hari di hostel ini ,yang punya budget lebih dan pingin hostel yang nyaman bolehlah nginap disini .Very recomended


Dormitory (http://www.secondhomehostel.com)

Kamis, 02 April 2015

Gagal ke Bangladesh

Jadi,rencananya dalam trip asia selatan saya mau memasukan negara bangladesh sebagai salah satu tujuan saya.Karena berkunjung ke negara tersebut membutuhkan visa sedangkan dalam trip saya visa utama yang paling penting adalah visa India maka visa india harus didahulukan pembuatannya dan mau nggak mau saya harus mengurusnya melalui kedutaannya yang ada di Jakarta karena saya membutuhkan multiple entry yang nggak bisa didapatkan di bandara-bandara India dengan visa on arrival.

Bendera Bangladesh (www.shuttershock.com)

Setelah mendapatkan visa india multiple entry ,langkah selanjutnya seharusnya kan saya apply visa bangladesh tapi karena saya orangnya nyantai dan kepedean bisa apply dinegara ke tiga.Ya udahlah nanti aja apply pas saya di Kolkata lagipula kota itu ada konsulat Bangladeshnya dan membaca di forum-forum traveler banyak yang bilang mudah dan nggak ribet.Lagipula apply visa Bangladesh di jakarta nggak seefisien seperti membuat visa India salah satu yang bikin males yaitu Surat keterangan kerja yang nggak diperlukan waktu membuat visa India.