Momen gerhana matahari total membuat saya kepingin
menyaksikan fenomena alam luar biasa yang hanya bisa dialami oleh sebagian
orang yang daerahnya dilewati sang gerhana ini.Tahun 2016 pas GMT melewati beberapa provinsi di
Indonesia kebetulan saya dan beberapa teman mempunyai visi dan misi yang sama
*perusahaan kali ah punya visi misi* yaitu mau ngalamin GMT sekalian
liburan.Tadinya mau ke Palu ,Sulawesi tengah tapi salah satu temen nggak
mau,Belitung juga jadi salah satu pilihan karena kami belum pernah kesana tapi
harga tiketnya bikin kantong jebol , tiketnya hampir 2 juta pp akhirnya kami
memutuskan ke Pulau Bangka selain tiket yang murah meriah ,kami semua juga
belum pernah kesana.
Kali ini kami pinginnya emang murni liburan tanpa mau susah-susah mikirin transportasi umum karena kalo dihitung-hitung harganya sama aja ,lagipula kami berlima jadi bisa sharing cost.Trus pengen kuliner yang enak-enak. Jauh-jauh juga dijabanin deh,dan tentunya terutama saya pingin nyicipin hotel yang nyaman dikit, otomatis badgetnya dilebihin lah buat akomodasi.Pokoknya kali ini pengen pol liburannya setelah beberapa bulan absen nge-trip.
Untuk urusan wisata Pulau Bangka memang nggak sepopuler
pulau Belitung yang ada disebelahnya,tapi selama saya disana tempat-tempat yang
kami kunjungi nggak kalah bagus sih sepertinya (maaf,saya belum pernah ke
Belitung).Laskar pelangi yang menjadi ikon Belitung sempat disebut-sebut
juga di pulau ini ,nggak ada salahnya
juga lha wong bahasa yang digunakan sama trus wisata-wisatanya juga mirip-mirip
,pantai dengan batu-batu besar dan danau kaolin.2 pulau ini memang nggak bisa
dipisahkan satu sama lain Cuma setelah memisahkan diri dari propinsi sumatera
selatan ,memang Belitung lebih dulu ngehits daripada Bangka,yah karena Andrea
Hirata itu.
Frekuensi penerbangan dari Jakarta menuju Pangkal pinang
terhitung banyak hampir setengah jam sekali ada penerbangan bahkan ada 2
pesawat yang jarak penerbangannya cuma 5 menit.Perjalanan dari Jakarta ke
ibukota provinsi Bangka Belitung ini hanya memakan waktu satu jam saja.
Tiba di bandara depati amir lagi pas-pasnya jam makan
siang,kami dijemput oleh mobil sewaan yang sudah kami pesan sewaktu di
Jakarta.Hal yang paling pertama ditanyakan kepada pak supir yaitu kuliner.
Karena memang perut kami udah minta diisi ,nggak banyak
pilihan sih kalau untuk makan berat sebenarnya kami( terutama saya )lagi males
makan seafood tengah hari bolong begini tapi sudahlah emang adanya itu aja
.Akhirnya kami meluncur ke restoran neptunes aroma laut di pantai pasir padi
atas saran pak supir .Restorannya berbentuk kapal yang berada dipinggir pantai
pasir padi.Waduh makanannya enak-enak sekali,menu andalannya sup asparagus
kepiting dan tomyam yang disajikan di dalam batok kelapa.Haduh cocok banget
dengan saya yang pada waktu itu lagi sedikit flu.
Maksi dulu |
menu di neptunes resto |
Usai makan siang kami checkin di hotel masing-masing, saya
dan seorang teman menginap di Menumbing yang lain menginap di grand vella
.Setelah istirahat sebentar mulailah kami mengexplore Pulau Bangka.
Pangkal pinang
Saya cukup kaget melihat kota Pangkalpinang yang padat
seperi kota Medan tapi lingkup yang kecil.Infrastruktur bagus, fasilitas lengkap cuma nggak ada bioskop aja.Menurut pak supir ,kota Pangkal pinang lumayan maju dibanding sewaktu masih bergabung dengan provinsi
Sumatera selatan dan hebatnya kota yang
terdiri dari multi etnis ini merupakan salah satu kota teraman dari kerusuhan
mei 98 ,kerukunan antar penduduk patut
ditiru oleh kota-kota lain di Indonesia.Dan beruntung bagi kami mendatangi kota Pangkal pinang yang sudah pulih karena baru saja diterjang banjir besar.
Terminal di Pangkalpinang |
Sungai liat dan sekitarnya
Sebenarnya
kami ingin ke belinyu pusatnya kerupuk Bangka di pulau Bangka tapi nggak
disangka perjalanan akan memakan waktu sekitar 2-3 jam saja padahal hari sudah
menjelang sore daripada nggak bisa menikmati ,kami beralih ke kota lain yang
lebih dekat.Tujuan kami adalah kota Sungai liat dengan pantai-pantainya yang
cantik .Menuju sungai liat kami dibawa sang supir melewati jalur lain yang
bukan jalan utama Pangkalpinang-sungailiat.Jalannya mulus melewati pesisir
timur pulau Bangka karena kami ingin
mampir sebentar mengunjungi kuil budha yang bentuknya seperti Temple of Heaven
Beijing china,tapi kerennya kuil ini letaknya di tebing pinggir laut tepatnya
di pantai tikus.Nama kuilnya puri tri agung
Pantai
tanjung pesona kami datangi setelahnya,pantai dengan formasi batu-batuan besar menurut
saya sih pantainya biasa-biasa aja ,lumayan sepi pengunjung. Disini terdapat
resort dengan fasilitas yang lumayan lengkap.Selain pantai ini kami juga
mengunjungi pantai matras ,di pantai berpasir coklat ini awalnya kami mau
melihat sunset ternyata sunsetnya
bertolak belakang dengan garis pantai hahaha agak kecewa sih ternyata pak
supirnya juga nggak tau kalo sunset nggak bis dilihat di pantai ini
Pantai Tanjung pesona |
Mengobati
kekecewaan kami,sebelum kembali ke Pangkal pinang kami singgah di kedai kopi
paling hits di Bangka yaitu Tung tau .Menurut pak sopir kedai tung tau
memang berasal dari Sungailiat dan kedai yang kami singgahi adalah yang pertama kali berdiri,wah kebetulan
banget.
Memang tempatnya kecil tapi oke banget ,letaknya ada persis diperempatan jalan dengan konsep yang klasik berasa terlempar ke masa lalu .Menunya seperti biasa roti bakar,kopi khas tungtau ada pula somay.Sehabis ngopi-ngopi di sungailiat ,pulang ke pangkalpinag kami mampir lagi ke warung otak-otak amuy ya ampun makan lagi, rencana nyemil-nyemil aja.Tapi taukan kalo makan otak-otak itu gak cukup 2 atau 3 biji apalagi sambelnya beda dari yang ada dijakarta. Ada 2 pilihan rasa yaitu sambal terasi dan sambal tauco waduh kalap saya disini
kedai tung tau |
Memang tempatnya kecil tapi oke banget ,letaknya ada persis diperempatan jalan dengan konsep yang klasik berasa terlempar ke masa lalu .Menunya seperti biasa roti bakar,kopi khas tungtau ada pula somay.Sehabis ngopi-ngopi di sungailiat ,pulang ke pangkalpinag kami mampir lagi ke warung otak-otak amuy ya ampun makan lagi, rencana nyemil-nyemil aja.Tapi taukan kalo makan otak-otak itu gak cukup 2 atau 3 biji apalagi sambelnya beda dari yang ada dijakarta. Ada 2 pilihan rasa yaitu sambal terasi dan sambal tauco waduh kalap saya disini
otak-otak amuy |
bersambung....
Saya malah kebalikan nya, beberapa kali ke Belitung malah belum pernah ke Bangka.
BalasHapusInsya Allah saya rencana mau ke Bangka taun depan mau ikut Sungailiat Triathlon (kalo latihannya intens dan duitnya sanggup) hahahahah.
wah serunya ikut triathlon ,mudah2an menang yah
BalasHapus